Wednesday, February 25, 2009

Tentang Surprise...;)

Pasti semua orang di dunia ini pernah ngerasain yang namanya surprise, dan bisa jadi surprise bikin kita seneng, ga seneng, atau biasa2 aja (netral, hehe). Surprise diartikan sebagai emosi singkat akibat kejadian yang tak terduga. Ekspresi wajah surprise sendiri bisa jadi kening ngangkat, berkerut, menganga, dll. Nah bagaimana dengan surprise kita??
Gw pun, sebagai manusia biasa, yang terencana atau kadang luar biasa spontan, surprise selalu menyenangkan dan menjadi kenangan. Meski kadang, suka menduga-duga sebelum waktu kejadian perkara, hehe..

Teringat 2 tahun yang lalu, 15 januari 2007 jadi surprise ulang tahun pertama gw (setelah 21 tahun mendunia coba, haha). Sederhana, temen kerja di himpunan ngebet ngajakin rapat, taunya dijebak sama kue ulang tahun dan hadiah yang inspiratif dari dia. Dan dari surprise itu, bergulirlah surprise2 selanjutnya yang gw tujuin bwt teman2 yang terlibat waktu itu, hihi..(sindrom memberikan hal yang sama atau bahkan lebih daripada apa yang kita terima)..feel so respected!

Teringat 4 hari yang lalu, saat lagi ngerasa sepi2nya di kostan, belum lagi komplikasi sakit pinggang dan uring2an (hehe..) dan orang yang paling diharapkan buat nemenin ternyata ga ada buat gw, disaat puncak nelongso2nya itu, ternyata dia ada di depan pintu kamar gw...feel so happy and touchy!

Teringat juga sehari setelahnya, merasa ada ketimpangan dalam hubungan karena si dia ga ngenalin2 juga ke keluarganya, tau2 tanpa terduga dengan kecurigaan yang amat sangat gw digiring ke rumahnya setelah adegan ujan2an basah kuyup, dan selanjutnya yang terjadi adalah gw ada diantara keluarganya malam itu, berkenalan, makan malam, huwaaa..feel so unexpected but well-balanced!

Pada intinya, surprise bwt gw akan lebih berarti jika bukan hanya kejutan seketika dan selanjutnya tanpa arti. Dan syukurnya, surprise yang gw dapatkan dalam hidup, jadi jalan yang penting dan berarti bwt jalan hidup selanjutnya..yuhuu!

Kalau kamu?


0 komentar: